Manfaat Tidur Siang bagi Bayi dan Balita

Ada alasan yang tepat mengapa seringkali orang tua memaksa anaknya untuk tidur siang kala anak susah untuk diminta tidur siang.
Yuk kita cari tahu apa saja manfaat tidur siang bagi bayi dan balita...


Sudah sejak lama tidur siang dianggap sebagai hal yang baik untuk anak-anak, terutama pada bayi dan balita. Meski terkesan sepele, ternyata tidur siang bagi bayi dan balita memiliki manfaat sangat baik untuk tumbuh kembangnya.

Salah satu manfaat tidur siang adalah meningkatkan ingatan atau memori pada otak. Anak yang telah tidur siang diketahui memiliki ingatan yang baik dibandingkan ketika mereka tidak tidur siang. Efek tidur siang ini bahkan cukup lama hingga keesokan harinya. Penelitian mengungkap bahwa tidur siang bisa membantu meningkatkan kinerja otak anak, terutama dalam hal ingatan.

Pada bayi di atas satu tahun, tidur siang bisa membantu mereka meningkatkan kemampuan memproses informasi dan mengaplikasikan pengetahuannya. Saat anak cukup tidur di siang hari, mereka tidak mudah merasa kelelahan sehingga mampu secara optimal menerima, memproses, dan mengaplikasikan informasi yang diterimanya sehari-hari.

Jika anak sudah bisa merangkak atau berjalan, biasanya mereka mulai tidak bisa diam dan selalu bergerak setiap saat. Saat itu, bukan hanya badan si kecil saja yang melakukan ativitas, tapi juga seluruh otot, otak, dan organ-organ di dalam tubuhnya. Dengan tidur siang, kamu membantu anak untuk mengistirahatkan tubuhnyan luar-dalam. Jadi, saat bangun, anak merasa lebih segar dan bisa kembali aktif bergerak.

Jadi, tampaknya keputusan para ibu untuk memaksa anaknya tidur siang adalah keputusan yang benar demi kecerdasan anak-anak mereka. Apakah anak Anda teratur tidur siang setiap hari?

reff : http://rafhaputa.blogspot.com/2015/03/manfaat-tidur-siang-bagi.html

reff : http://rafhaputa.blogspot.com/2015/03/manfaat-tidur-siang-bagi.html


Video yang berkaitan dengan Manfaat Tidur Siang bagi Bayi dan Balita


Related Post

Previous
Next Post »